Setting Telkomnet@Instan

Untuk dapat melakukan koneksi Internet pada Windows XP, dapat dilakukan dengan langkah-langkah berikut ini :
  1. Pastikan dalam komputermu sudah terinstal sistem operasi Windows XP dan berjalan baik.
  2. Hubungkan modem dalam komputer dengan saluran telepon.
  3. Nyalakan komputer.
  4. Klik tombol Start pada taskbar. Selanjutnya, pilih Control Panel yang akan menampilkan jendela Control Panel.
  5. Pilih Network and Internet Connection pada Jendela Control Panel.
  6. Selanjutnya akan ditampilkan jendela Network and Internet Connection. Klik Network Connection.
  7. Selanjutnya akan ditampilkan jendela Network Connection. Klik Create a New Connection pada Network Taks di jendela sebelah kiri.
  8. Jendela New Connection Wizard akan ditampilkan kemudian tekan tombol Next.
  9. Selanjutnya, pilih Connect to the Internet pada pilihan Network Connection Type, kemudian tekan tombol Next.
  10. Pilih Set up my connection manually pada pilihan Getting Ready kemudian tekan tombol Next.
  11. Pilih Connect using a dial-up modem pada pilihan Internet Connection kemudian tekan tombol Next.
  12. Pilih modem yang digunakan, kemudian tekan tombol Next.
  13. Masukkan nama ISP di bawah kolom ISP Name. Sebagai contoh, kita akan menggunakan Telkomnet Instan.
  14. Selanjutnya, masukkan nomor telepon untuk dial ke ISP tersebut. Sebagai contoh, masukkan nomor telepon 080989999
  15. Masukkan username dan password pada kotak User name, Password dan Confirm Password. Sebagai contoh, isi kotak User name dengan telkomnet@instan, dan kotak Password dan Confirm password dengan telkom.
  16. Aktifkan kotak ceklis Add a shortcut to this connection to my desktop, kemudian tekan tombol Finish untuk menyelesaikan proses pembuatan koneksi. Sebuah shortcut untuk koneksi tersebut ditampilkan pada desktop komputer.

Featured Video